Karna.id — Artikel ini memuat biografi dan biodata lengkap member New Jeans asal Korea Selatan yang beranggotakan Minji, Hanni, Danielle, Haerin dan Hyein.
New Jeans debut pada awal Agustus tahun 2022 beranggotakan lima member. Simak biografi New Jeans Member hingga akhir.
Grup yang di pimpin oleh Minji ini tengah menjadi perbincangan di kalangan remaja.
New Jeans terdiri dari lima member yang terdiri dari Minji (leader),Hanni, Danielle, Haerin dan Hyein. Kesemuanya memiliki paras yang cantik dan tergolong masih sangat muda. Selain paras cantik mereka juga memiliki tinggi badan yang proporsional sesuai dengan standar kecantikan Korea.
Baru memulai debut sebagai Idol, New Jeans langsung mendapatkan endors dari brand ternama internasional, yaitu Chanel.
New Jeans juga baru saja merilis MV nya yang berjudul ‘Hype Boy’ Performance Ver 2 dalam kanal Youtube milik HYBE LABELS pada Rabu, 24 Agustus 2022.
New Jeans memiliki karakter suara yang khas dan merdu, mereka juga memiliki tarian yang energik khas Hybe Label. dan memiliki genre musik Pop.
Leader New Jeans yang memiliki nama lengkap Kim Minji ini merupakan gadis kelahiran Korea tahun 2004, dan memiliki Shio Monyet.
Member selanjutnya adalah Hanni, yang memiliki nama lengkap Hanni Pham dan berkebangsaan Vietnam yang lahir pada 6 Oktober 2004 dan memiliki zodiak Libra.
Danielle Marsh atau Danielle adalah member ketiga New Jeans, yang lahir pada 11 April 2005 dan keturuan Korea Australian. Ia memiliki nama Korea Moh Jihye, namun nama panggungnya adalah Danielle.
Member keempat New Jeans adalah Haerin, Lahir di Korea, 15 Mei 2006. Nama lengkapnya Kang Haerin. Kemudian member terakhir atau kelima yaitu Lee Hyein atau biasa dipanggil Hyein lahir 21 April 2008 berkebangsaan Korea, Hyein adalah member termuda (14 tahun) di grup New Jeans ini.
Demikian profil dan biodata Kelima member New Jeans, Grup Musik asal Korea Selatan.