Karna.id – Bulan Rajab merupakan bulan ke-7 dalam kalender hijriyah dan banyak kemuliaan didalamnya termasuk melakukan ibadah puasa Rajab, berikut simak doa lengkapnya.
Selain bulan Rajab, bulan hijriyah lainnya yang memiliki keutamaan adalah bulan Dzulqaidah, Dzulhijjah, dan Muharram.
Bulan Rajab sendiri memiliki makna keagungan atau mulia, salah satu alasan keistimewaanya adalah waktu diharamkannya pertumpahan darah di bulan ini.
Abu Nashr al-Farabi dalam kitab Al-Shihah Taaj Al-Lughah menuliskan: “Rajab artinya mulia, aku merajabkan sesuatu yakni memuliakannya dan mengagungkannya, dan sesuatu itu mulia. Dan karena itulah rajab dinamakan, karena memang orang-orang terdahulu di zaman jahiliyah memuliakan bulan tersebut dan tidak menghalalkan peperangan.”
Baca Juga: Doa Setelah Adzan, Arab dan Latin
Keistimewaan bulan ini adalah peristiwa Isra Miraj serta perintah melakukan Sholat 5 waktu pada tanggal 27 Rajab tahun ke-10 kenabian.
Baca Juga: Doa Awal dan Akhir Tahun Rasulullah SAW Lengkap Arab dan Terjemahan
Imam Bukhari meriwayatkan: “Lima waktu itu setara dengan lima puluh waktu. Tak akan lagi berubah keputusanKu.” Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda:
“Aku kembali bertemu dengan Musa. Ia menyarankan, Kembalilah menemui Rabbmu.” Kujawab: ‘Aku malu pada Rabbku.” (HR Bukhari).
Untuk memasuki bulan Rajab ini umat muslim dianjurkan untuk membaca doa, berikut bacaan lengkap dan arti doa bulan Rajab.
Doa Bulan Rajab
أللَّهُمَّ بَارِكْ لَنَا فِيْ رَجَبَ وَشَعْبَانَ وَبَلِّغْنَا رَمَضَان
llahumma barik lana fi rajaba wa sya’bana wa balighna Ramadhana
Artinya: “Ya Allah, berkahilah umur kami di bulan Rajab dan Syaban, serta sampaikanlah (umur) kami hingga bulan Ramadhan.
[…] Baca Juga: Doa Bulan Rajab Lengkap […]