Beranda Agama Doa Setelah Adzan: Arab, Latin dan Artinya

Doa Setelah Adzan: Arab, Latin dan Artinya

doa setelah adzan

Adzan merupakan seruan untuk melaksanakan sholat wajib lima waktu. Setelah mendengar seruan adzan kita disunnahkan untuk berdoa. Tulisan ini akan membahasa doa setelah adzan dalm tulisan Arab, Latin berikut artinya.

Sholat lima waktu merupakan salah rukun Islam. Pensyariatan sholat lima waktu terjadi pada saat peristiwa israk dan mikraj. Artinya ini ketika Nabi Muhammad SAW masih di Mekkah dan belum hijrah di Madinah.

Baca juga: Doa, Niat dan Tata Cara Sholat Dhuha (Lengkap Arab, Latin dan Arti)

Pensyariatan Adzan

Walaupun sholat lima waktu sudah diperintahkan pada saat masih di Mekkah tapi pada waktu itu umat Islam belumlah bebas menjalankan keyakinan dan ibadah. Apalagi kalau itu dilakukan secara berjamaah.

Maka setelah nabi hijrah ke Madinah dan mendirikan masjid maka sholat jamaah sudah bisa dilakukan. Maka pada saat itulah dibutuhkan cara untuk memanggil umat Islam untuk datang ke masjid guna melakukan sholat jamaah.

Maka pendapat yang mashur mengatakan bahwa pensyariatan adzan adalah pada tahun pertama Hijriah.

Baca juga: Bacaan Doa Qunut Sholat Subuh dan Artinya

Doa Setelah Adzan

Pada saat mendengar adzan umat Islam disunnahkan untuk menjawab seruan tersebut. Selain itu, ketika selai dikumandangkan umat Islam juga dianjurkan untuk berdoa. Berikut adalah Doanya:

Doa Setelah Adzan Arab:

اللَّهُمَّ رَبَّ هٰذِهِ الدَّعْوَةِ التَّامَّةِ، وَالصَّلاَةِ الْقَائِمَةِ، آتِ سَيِّدَنَا مُحَمَّدَانِ الْوَسِيْلَةَ وَالْفَضِيْلَةَ وَالشَّرَفَ وَالدَّرَجَةَ الْعَالِيَةَ الرَّفِيْعَةَ وَابْعَثْهُ مَقَامًا مَحْمُوْدَانِ الَّذِىْ وَعَدْتَهُ، اِنَّكَ لاَتُخْلِفُ الْمِيْعَادَ يَا أَرْحَمَ الرَّاحِمِيْنَ

Doa Setelah Adzan Latin:

Allahumma Rabba haadzihid-da’watit-taammah, wash-sholaatil-qaa’imah, aati sayyidanaa Muhammadanil-washiilata wal-fadhilah wash-syarafa wad-darajatal-‘aliyatar-rafii’ah, wab’atshu maqaamam-mahmudanil-ladzi wa’adtah, innaka laa tukhliful-mii’aad, yaa Arhamar-Raahimiin.

Arti Doa Setelah Adzan

“Ya Allah, Tuhan yang mempunyai seruan yang sempurna, dan sholat yang akan didirikan, karuniakanlah junjungan kami nabi Muhammad tempat yang luhur, kelebihan, kemuliaan, dan derajat yang tinggi. Dan tempatkanlah ia pada kedudukan yang terpuji seperti yang telah Engkau janjikan. Sesungguhnya Engkau tiada menyalahi janji. Wahai dzat yang Maha Penyayang”

Setiap hari kita mendengar seruan sebanyak lima kali. Maka tentu sangat sayang sekali kalau kita meninggalkan hal yang bisa mendatangkan pahala ini.